Mengenal Orizho Indonesia Lebih Dekat

Tentang Kami

Orizho Indonesia Training Centre adalah lembaga pelatihan profesional yang berfokus pada pengembangan keterampilan dan peningkatan kompetensi dalam bidang pengolahan minyak atsiri. Kami hadir untuk memberikan edukasi, pelatihan, dan pendampingan bagi individu maupun perusahaan yang ingin mendalami industri minyak atsiri, mulai dari teknik ekstraksi hingga strategi pemasaran produk berbasis minyak atsiri.

Sebagai bagian dari PT. Orizho Karya Indonesia, kami memiliki pengalaman luas dalam industri ini dan didukung oleh tenaga ahli yang kompeten serta fasilitas pelatihan yang modern. Kami berkomitmen untuk mencetak tenaga kerja terampil dan profesional yang siap bersaing di pasar global.

Visi Orizho Indonesia

“Menjadi pusat pelatihan unggulan dalam industri minyak atsiri yang berorientasi pada inovasi, keberlanjutan, dan pemberdayaan masyarakat.”

Misi Orizho Indonesia

Langkah Kami Untuk Maju

Menyediakan pelatihan berkualitas berbasis teknologi dan praktik terbaik dalam industri minyak atsiri.

Membantu peserta pelatihan memahami seluruh aspek produksi minyak atsiri, mulai dari pemilihan bahan baku, proses pengolahan, analisis baku mutu, hingga pemasaran.

Meningkatkan daya saing sumber daya manusia dalam industri minyak atsiri melalui pendidikan dan pengembangan keterampilan.

Mendorong penerapan standar kualitas dan keberlanjutan dalam setiap proses produksi minyak atsiri.

"Kami percaya bahwa dengan edukasi yang tepat, industri minyak atsiri Indonesia dapat berkembang pesat dan memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat."
Bergabunglah bersama kami untuk menjadi bagian dari ekosistem industri minyak atsiri yang lebih baik dan berkelanjutan.
Testimonial
Respon Baik Beberapa Mitra Kami
Guru SMK N 3 Madiun

"Meningkatkan daya saing sumber daya manusia dalam industri minyak atsiri melalui pendidikan dan pengembangan keterampilan."

Guru SMK N 3 Madiun

"Bisa diterapkan dlm pembelajaran TEFa di sekolah, menambah wawasan wirausaha bidang minyak atsiri dan produk turunanannya, upgrade pengetahuan guru tentang pengolahan minyak atsiri "

Guru SMK N 1 Temanggung

"Meningkatkan kompetensi keahlian terutama dalam kimia instrumen dan ke depannya dapat di berikan kepada peserta didik, memberikan pengetahuan kepada peserta didik tentang GC-fid supaya nantinya di tempat pkl sudah mendapatkan materi dan gambaran."